Staff

Lowongan Kerja PT Pegadaian – Loker Terbaru

admin

Ads After Title

Loker Terbaru –  PT Pegadaian adalah Badan Usaha Milik Negera (BUMN)  yang bergerak di tiga lini bisnis yakni pembiayaan, emas dan aneka jasa. Pegadaian didirikan untuk mencegah ijon, rentenir dan pinjaman tidak wajar lainnya. Selain itu Pegadaian juga memiliki tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakya kecil dan mendukung program pemerintah khususnya di bidang ekonomi dan pembangunan nasional.

Visi  : PT Pegadaian adalah Menjadi The Most Valuable Financial Company di Indonesia dan Sebagai Agen Inklusi Keuangan Pilihan Utama Masyarakat.

Misi : 

  1. Memberikan manfaat dan keuntungan optimal bagi seluruh stakeholder dengan mengembangkan  bisnis inti
  2. Memperluas jangkauan layanan UMKM melalui sinergi Ultra Mikro untuk meningkatkan proposisi nilai ke nasabah dan stakeholder
  3. Memberikan service excellence dengan fokus nasabah melalui:
    • Bisnis proses yang lebih sederhana dan digital
    • Teknologi informasi yang handal dan mutakhir
    • Praktek manajemen risiko yang kokoh
    • SDM yang profesional berbudaya kinerja baik

Dikutip dari www.pegadaian.co.id/karir diinformasikan saat ini PT Pegadaian (Persero) membuka lowongan kerja untuk posisi Specialist IT Governance. Bagi pelamar yang memenuhi persyaratan dan tertarik dengan lowongan kali ini dapat melamar melalui tautan link yang tersedia. Untuk info selengkapnya simak di bawah ini.

Lowongan Kerja PT Pegadaian

Specialist IT Governance
Kualifikasi Minimum :

  • Pendidikan minimal S1 dari Jurusan Teknologi Informasi dan sederajat.
  • Memiliki pengalaman bekerja minimal 5 (tiga) tahun di level Manager atau Junior Manager pada posisi yang sama dalam bidang tata kelola IT.
  • Memiliki kemampuan dalam memahami kebijakan Tata Kelola Perusahaan
  • Memahami konsep Risk Management.
  • Memahami Control Process Assurance dan proses Audit Manajemen.
  • Memiliki Jiwa Team Work, agile dan memiliki kemampuan koordinasi yang baik kepada Pihak internal dan eksternal.
  • Bersedia di tempatkan sesuai kebutuhan Perusahaan di Kantor Pusat PT Pegadaian, Jakarta Pusat.

Deskripsi Pekerjaan :

  • Membuat petunjuk teknis dan prosedur terkait TI serta monitoring pelaksanaannya sesuai dengan kebijakan dan regulasi Pemerintah.
  • Membuat laporan rutin kepada Manajemen dan stakeholder terkait availability dan kualitas layanan TI berdasarkan laporan unit kerja masing-masing.
  • Membuat dokumentasi kegiatan TI sebagai bagian dari tata kelola TI sesuai ketentuan yang berlaku.
  • Mengidentifikasi dan menganalisa pengendalian risiko untuk meminimalisir risiko dalam pelaksanaan kegiatan operasional TI.
  • Melaksanakan kegiatan pengawasan Business Continuity Plan (BCP) sesuai ruang lingkup dan bidang tugasnya.
  • Bertanggung jawab dalam pendampingan audit TI, konfirmasi atas temuan audit dan tindak lanjut hasil temuan audit.

Keahlian yang diperlukan :

  • Auditing and Compliance
  • Risk Management

Batas Akhir Periode Lamaran :
9 April 2023

Itulah informasi tentang Lowongan Kerja PT Pegadaian – Lowongan Kerja Terbaru, semoga membantu kamu

Baca Juga

Tinggalkan komentar